28 June 2011

Ikan dalam Gelas

Membuat atau menggambar ikan dalam gelas sangat mudah dan tidak pake' lama, begini caranya Mas Bro sekalian:
Buat objek kotak dan lingkaran pada Toolbox, tempatkan objek kotak persis diatas objek lingkaran, kemudian group kedua objek tersebut ...





Klik Back minus front pada Property bar untuk memotong objek lingkaran



Hasilnya seperti ini


Buat lagi objek kotak dan tekan Shift+Page Down, dan tempatkan objek kotak seperti dibawah ini



Kedua object hasil perpotongan masih dalam keadaan terpilih klik Intersect pada Property bar untuk membuat perpotongan object, setelah tercipta hasil perpotongan object, buang object kotak kemudian klik Transparency tool, drag pada objek hasil perpotongan



Langkah selanjutnya pilih Artistic Media tool di Toolbox  Pilih Sprayer pada Property Bar
Klik Spray Pattern trus pilih seperti gambar dibawah ini :



Kemudian drag (geser jangan lepas cursor) pada area kerja geser ke samping dan lepas mouse, hasilnya akan seperti gambar dibawah ini :



Tekan Ctrl+K di keyboard, pilih model ikan yang menurut sampeyan paling baik, atur dan masukkan ke dalam gelas bunder sekiranya menurut sampeyan kelihatan pantas.
Kira-kira seperti ini hasil akhirnya




Selesai, monggo dicoba..
(udah pernah diposting pada blog yg laen...hehehe... biar rame aku copas...)


Pengelola Blog

Zainoel Arifin Isa'i : Penulis Blog. Ketika aku tidak nongkrong di warung kopi atau menyusuri hutan atau juga mendaki gunung, aku sibuk menjadi tukang desain lepas yang bermarkas di sudut kamar belakang rumah di daerah pelosok desa terpencil lereng Gunung Arjuno.
Machfudz Arif : Teknisi Blog. Pekerjaan sebagai Web and Mobile App Developer yang bermarkas di Lembah Tlogo Krabyaan di sebuah dusun yang dikelilingi perbukitan nan elok dan berudara segar.

1 comment:

  1. pak zai...gambar sy beri warna biru...tapi setelah di print digital (laser) kenapa ngga jadi warna biru ya? tks b 4

    ReplyDelete

Berkomentarlah yang bijak, iklan/spam langsung dihapus