04 July 2011

Cara membuat Barcode

Dulu kala pada tahun 1990-an disuatu perusahaan tempat saya bekerja, untuk membuat  Barcode lebih kurang seharga Rp. 400.000,- kurs Dolar waktu itu 1 dolarnya Rp. 2.500,- lumayan mahal kan .... bayangkan kalau harga dengan kurs dolar sekarang hehehe...tapi dengan CorelDRAW sekarang kita diberi kemudahan untuk itu...



 Ok.. untuk pendahuluan, kita bahas tentang pengertian Barcode
Barcode (bahasa Indonesia; kode batang) adalah suatu kumpulan data optik yang dibaca mesin. Sebenarnya, barcode ini mengumpulkan data dalam lebar (garis) dan spasi garis paralel dan dapat disebut sebagai barcode atau simbologi linear atau 1D (1 dimensi).


Terdapat 6 kategori barcode berdasarkan kegunaannya, yaitu:
  1. Barcode untuk keperluan retail: Barcode untuk keperluan retail, salah satu contohnya adalah UPC (Universal Price Codes), biasanya digunakan untuk keperluan produk yang dijual di supermarket.
  2. Barcode untuk keperluan packaging: Barcode untuk packaging biasanya digunakan untuk pengiriman barang, dan salah satunya adalah barcode tipe ITF.
  3. Barcode untuk penerbitan: Barcode untuk keperluan penerbitan, sering digunakan pada penerbitan suatu produk, misalkan barcode yang menunjukkan ISSN suatu buku.
  4. Barcode untuk keperluan farmasi: Barcode untuk keperluan farmasi biasanya digunakan untuk identifikasi suatu produk obat-obatan. Salah satu barcode farmasi adalah barcode jenis HIBC.
  5. Barcode untuk keperluan non retail: Barcode untuk kepentingan non retail, misalkan barcode untuk pelabelan buku-buku yang ada di perpustakaan. Salah satu tipe barcode untuk keperluan non retail ini adalah Code 39.
  6. Barcode untuk keperluan lain.
Trus apakah CorelDRAW  bisa membuat barcode?.... Jawabnya adalah bisa..
Caranya ;
  • Pilih Menu Bar > Edit > Pilih Insert Barcode...
  • Kemudian tampil Barcode Wizard gambar seperti dibawah ini :
  • Kemudian pilih Select one or the following Industry Standart Formads:  pilih EAN-13
  • Isilah kolom isian Enter 12 numeric digits: misal kita membuat produk dengan kode metrik 8997977889788
  • Kemudian klik Next dan tampin gambar dialog untuk setting barcode klik Next lagi kemudian tampil gambar dialog untuk membuat pilihan bentuk angka kemudian klik Finish
  • Maka hasilnya akan seperti dibawah ini :

Monggo di coba.......

(sudah pernah diposting pada blog yang lain beberapa waktu lalu..!)

Pengelola Blog

Zainoel Arifin Isa'i : Penulis Blog. Ketika aku tidak nongkrong di warung kopi atau menyusuri hutan atau juga mendaki gunung, aku sibuk menjadi tukang desain lepas yang bermarkas di sudut kamar belakang rumah di daerah pelosok desa terpencil lereng Gunung Arjuno.
Machfudz Arif : Teknisi Blog. Pekerjaan sebagai Web and Mobile App Developer yang bermarkas di Lembah Tlogo Krabyaan di sebuah dusun yang dikelilingi perbukitan nan elok dan berudara segar.

26 comments:

  1. merubah warna barcode, gmn caranya?

    ReplyDelete
  2. iya bner itu bang, barcode itu cuman berwarna HITAM :)

    ReplyDelete
  3. pake cat tembok aza gan... "bar code kok mau diwarnai... apa mau ngelukis kaleeeee hehehehe

    ReplyDelete
  4. maaf , kalo misalnya ada report " failed to create object , make sure object is entered to system registry " , itu kenapa ya ? , mesti gimana ? , saya pake coreldraw X4 portable.

    mohon jawabannya , mkasih :)

    ReplyDelete
  5. # AnonymousDecember 29, 2013 at 10:06 AM >>

    Jangan asal menjudge inspirasi orang ky gitu, mungkin maksudnya (AnonymousDecember 7, 2012 at 5:25 PM) barcode yang mau diwarna itu, dia hanya untuk variasi desainnya saja.

    Namanya juga desain bang, pasti ada aja inspirasinya :)

    Saya bantu share aja ya bang, klo mau diwarna bisa.
    Barcode bisa aja di otak atik, cuman nanti gk bisa di scan. gitu bang..

    Kalo mau warna >>
    1. export hasil barcode (dg file type .eps)
    2. import/drag hasil export (file type .eps) tersebut
    3. ungroup n buang backgroundnya (kalo gak dipake)
    4. tinggal diwarna sesuka hati (warna pelangi juga bisa :D)

    ReplyDelete
    Replies
    1. informasi anda menyesatkan... dengan CorelDRAW barkode bisa saja diubah warnanya, disini aku tidak merekomendasikan, karena ada kemungkinan barkode tidak akan bekerja sebagaimana fungsi aslinya...

      Delete
    2. Belajar CorelDRAW bro sorry dilihat ragil sudah bilang klo barcode diwarna lain selain hitam itu tidak bisa discan ! baca dulu sebelum komen. anda punya blog tapi asal saja komen

      Delete
    3. aku tidak asal komen, karena memang menurutku informasi itu menyesatkan, karena barkode ya seperti itu keadaannya, gak ada warna lain, dan disini aku yang bertanggung jawab atas komentar dan tulisan yang ada di sini, dan aku wajib untuk meluruskan... kalau mau main2 ya mohon di tempat lain saja...

      Delete
  6. bang mau nanya.. kok kenapa g bisa ya bar codenya pas mau di klik/ di edti.. keluar kata "failed to launcer aplication"

    ReplyDelete
  7. gan, kalau mau buat barcode untuk pin bb atau wechat atau sosmed lainnya..
    gmn caranya gan..
    terimakasih gan

    ReplyDelete
  8. mau tanya itu kan cuma untuk 12 digit saja... trus kalau barcode yang saya inginkan ada lebih dari 12. tapi hasilnya tetap jadi satu bagian yang utuh/tidak terpisah gimana yaa.....

    ReplyDelete
  9. Bg mau tanyak ya
    bisa gak 10 atau 100 jenis produk di jadiin satu barcode saja
    thanks

    ReplyDelete
  10. gan mau tanya, kadang tu udah ngasih barcode , dan udah mau diprint gitu pas dibuka di komp tempat p\ngeprint barcodenya hilang tu knpa ya? enaknya gmana ya, biar g ilang" trus
    thx

    ReplyDelete
  11. Klo BARCODE yg pake huruf ko ga bisa ya? misal BT00081, atau ada setingan lain?,Thx

    ReplyDelete
  12. Trus klo model barkodenya garis jung melengkung gmna gan ?

    ReplyDelete
  13. saya pernah mendapat kartu nama yang setelah saya scan barcode-nya muncul company profile perusahaan (pdf) si empunya kartu nama. apakah bisa juga dibuat dengan cara diatas?

    ReplyDelete
  14. kalo untuk pembuatan nya sekali banyak dan berurutan gmana ya gan ?

    ReplyDelete
  15. pembuatan barcode ada 13 digit, yg barcode kedua ada 2 digit. pake ap gan ?

    ReplyDelete
  16. Mohon bantuannya,kalo ngebesarin angka di bawah barcodenya saja apa bisa?...klo bisa minta bantuannya

    ReplyDelete
  17. itu bisa di scan apa gak ya gan?

    ReplyDelete
  18. Gan seandainya saya punya file yng isinya tersiri dari tanggal kadaluarsa, nama barang dan ada nili² tertentu, bisa kah di buat dalam satu barcode ?
    Makasih

    ReplyDelete
  19. Kalo utk memilih size font utk jenis ean-13 bagaimana ya?

    ReplyDelete
  20. Kalo memilih jenis dan size font utk barcode EAN-13 bagaimana ya ?

    ReplyDelete
  21. kalau di corel insert barcodenya gak bisa di klik itu bagaimana ya kak

    ReplyDelete
  22. Kalau barcodenya mau diubah ke curve gmn ya?

    ReplyDelete

Berkomentarlah yang bijak, iklan/spam langsung dihapus