14 April 2014

Cara Mudah Membuat Efek Tatoo Pada Foto Dengan CorelDRAW

Tutorial kali ini adalah request dari salah satu teman kita member dari IndoCCom (KPCI) pada kemarin lusa, yang intinya cara membuat efek tatoo pada foto, Ok.... langsung saja pada langkah-langkah cara membuatnya;

1. Hasil akhir dari efek tatoo yang kita buat akan seperti gambar dibawah ini;


2. Foto yang belum ngefek seperti dibawah ini;


3. Desain motif tatoo yang akan di pasang pada foto seperti gambar dibawah ini, gambar tersebut adalah gambar bitmap yang masih mempunyai background putih;


4. Pasang gambar motif tatoo di atas foto, apabila posisi motif tatoo ada dibelakang foto, maka kita tinggal tekan tombol Shift+PgUp di keyboard untuk memindah posisi di atas foto;


5. Seleksi gambar motif tatoo kemudian di Toolbox pilih perintah Transparency tool dan arahkan mouse pada gambar drag arah diagonal seperti pada gambar dibawah;


6. Secara default hasilnya seperti gambar dibawah ini, pada Property Bar seperti yang aku lingkari;


7. Ubah Uniform dan pilih Multiply;


8. Dan jangan lupa pada Transparency midpoint isi dengan angka 0, sehingga hasilnya akan tampak seperti gambar dibawah;


9. Langkah terakhir klik mouse pada tombol Pick tool di Toolbox, atur posisi dengan menggeser, memutar, memiringkan, pokoknya yang penting posisi motif tatoo disesuaikan dengan bidang gambar foto yang ada;


10. Dan hasil akhir seperti gambar yang sudah kita lihat diatas, seperti ini;


Demikian, sangat sederhana kan langkah-langkahnya..?!, monggo di coba... kalau kurang faham bisa bertanya dengan mengisi kolom komentar yang telah disediakan...


Pengelola Blog

Zainoel Arifin Isa'i : Penulis Blog. Ketika aku tidak nongkrong di warung kopi atau menyusuri hutan atau juga mendaki gunung, aku sibuk menjadi tukang desain lepas yang bermarkas di sudut kamar belakang rumah di daerah pelosok desa terpencil lereng Gunung Arjuno.
Machfudz Arif : Teknisi Blog. Pekerjaan sebagai Web and Mobile App Developer yang bermarkas di Lembah Tlogo Krabyaan di sebuah dusun yang dikelilingi perbukitan nan elok dan berudara segar.

5 comments:

  1. Siip infonya, bisa buat nambah ilmu,,,

    ReplyDelete
  2. itu motong sayap yang kelebihan bagaimana

    ReplyDelete
    Replies
    1. tidak dipotong.... Transparency Multiply tidak terlihat pada background hitam..

      Delete
  3. tapi backgroundnya harus item ya min?

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, kalau begron image foto, terpaksa harus di crop..

      Delete

Berkomentarlah yang bijak, iklan/spam langsung dihapus