04 December 2014

Membekukan Tampilan Objek Transparan Di CorelDRAW

Pasti agak bingung dengan judul diatas... hehe. Sebenarnya yang akan kita bahas adalah fitur yang namanya Freeze Transparency yaitu fitur yang berfungsi untuk membekukan tampilan objek disaat proses efek tansparan sehingga tampilan tidak berubah ketika objek digeser, fitur ini fungsinya hampir sama seperti Intersect, PowerClip, Lens-Frozen

Lebih afdol mari kita ulas dalam bentuk gambar;

1. Sebagai contoh: Import objek bitmap apa saja yang ada di komputer, misal gambar ini;


2. Ketik huruf diatasnya, dan beri warna kuning;


3. Pada Toolbox pijit Transparency tool, kemudian pada Property Bar setting seperti ini;


4. Nah ini fitur yang kita maksud, yaitu Freeze transparency, pijit pada tombol icon tersebut selanjutnya pijit tombol Space untuk kembali ke Pick tool dan coba geser objek huruf yang sudah kita efek transparan tersebut kebawah;


5. Maka hasilnya akan seperti ini, sekilas memang seperti perintah Intersect tapi disini objek sudah ada efek transparan didalamnya...


Demikian semoga bermanfaat, salam vector...


Pengelola Blog

Zainoel Arifin Isa'i : Penulis Blog. Ketika aku tidak nongkrong di warung kopi atau menyusuri hutan atau juga mendaki gunung, aku sibuk menjadi tukang desain lepas yang bermarkas di sudut kamar belakang rumah di daerah pelosok desa terpencil lereng Gunung Arjuno.
Machfudz Arif : Teknisi Blog. Pekerjaan sebagai Web and Mobile App Developer yang bermarkas di Lembah Tlogo Krabyaan di sebuah dusun yang dikelilingi perbukitan nan elok dan berudara segar.

4 comments:

Berkomentarlah yang bijak, iklan/spam langsung dihapus